Bolehkah ibu hamil makan durian

Posted by Blog Info Penyakit on Minggu, 14 Januari 2018

bolehkah ibu hami makan durian
Bolehkah ibu hamil makan durian - Buah durian atau biasa juga disebut sebagai rajanya buah-buahan, merupakan salah satu buah yang berasal dari daerah kita yaitu asia tenggara, buah ini sangat terkenal di kalangan masyarakat karena bau dan rasanya yang cukup menyengat, banyak sekali penggemar buah durian ini akan tetapi banyak juga yang tidak suka dengan baunya. Pada dasarnya dalam buah durian terdapat kandungan gizi yang cukup banyak yang bisa kita manfaatkan bagi kesehatan tubuh kita, diantaranya kandungan vitamin C, potasium, asam amino triptofan, asam folat, asam pantotenat, thiamin, riboflavin, niacin, dan B6. Selain itu buah durian mengandung juga antioksidan yang banyak sekali manfaatnya.

Berdasarkan kandungan di atas jelas sekali bahwa buah durian baik dikonsumsi dengan catatan tidak berlebihan, buah durian bisa dijadikan makanan sumber energi bagi tubuh kita karena mengandung kalori yang tinggi, selain itu kandungan potasium pada buah durian ini mampu membantu mengurangi rasa lelah pada tubuh kita. Selain itu kandungan vitamin C pada durian ini mampu untuk mencegah radikal bebas dan juga dapat menunda proses penuaan pada kulit, selain itu bermanfaat sebagai pencerah kulit alami. Kandungan lainnya yaitu kandungan serat tinggi di dalam durian, akan mampu membantu organ pencernaan kita agar bisa bekerja dengan baik, dan dapat untuk menghindari tubuh dari gangguan masalah pencernaan seperti sembelit dan sulit BAB.

Nah, selain beberapa manfaat di atas, bolehkah ibu hamil makan durian? 
Kita sering mendengar berbagai mitos seputar bahaya ibu hamil memakan durian. Namun demikian informasi ini berasal dari mulut ke mulut dan secara turun-temurun, dan bukan dari hasil penelitian ilmiah atau secara medis. Pada dasarnya ada banyak manfaat buah durian untuk ibu hamil yaitu salah satunya untuk menyeimbangkan tekanan darah dan kadar cairan dalam tubuh, selain itu durian kaya kalium yang dibutuhkan ibu hamil, kalium bermanfaat untuk membantu mengurangi pembengkakan yang sering terjadi pada ibu hamil. Manfaat lainnya durian juga mengandung organo-sulfur dan triptofan yang dapat membantu melawan infeksi bakteri dan jamur.

Pada dasarnya ibu hamil diperbolehkan mengkonsumsi buah durian dengan catatan tidak berlebihan, yang perlu diperhatikan adalah jika makan durian dalam porsi yang terlalu banyak, itu sangat beresiko dan akan ada efek samping yang mengancam kesehatan ibu hamil dan janin. Resiko yang dapat terjadi adalah meningkatnya gula darah, ibu hamil mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kadar gula tinggi akan dapat meningkatkan resiko bayi lahir terlalu besar dan berat, sehingga bisa mengakibatkan obesitas pada bayi semasa kanak-kanaknya. Jadi alangkah lebih baiknya di hindari.

Nah, itulah sekilas pembahasan kita seputar pertanyaan bolehkah ibu hamil makan durian, mudah-mudahan artikel ini apat bermanfaat bagi pembaca terutama bagi ibu hamil yang ingin makan buah durian, sebagai bahan pengetahuan tambahan baca juga artikel lainnya tentang ciri-ciri hamil. Terima kasih


Share/Bookmark
Blog, Updated at: 02.32

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Artikel